Karya Inovasi WIKON, Meraih Juara 3 di WIKA GROUP

Jakarta- PT Wijaya Karya Industri & Konstruksi (WIKON) mengirim tim terbaik nya untuk mengikuti Lomba Karya Inovasi yang diselenggarakan oleh PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) pada tanggal 17-18 Desember 2019. Lomba ini diikuti oleh 12 peserta dari seluruh WIKA Group.
WIKON sukses meraih Juara 3 (tiga) dalam Lomba Karya Inovasi ini dengan mempresentasikan karya inovasi pada kategori Engineering dengan judul “Memberdayakan Mesin Roll dengan Menambahkan Fungsi Proses Roll untuk Roll Profile (siku).
Tim GKM EAT (Gugus Kendali Mutu Efisiensi, Aman dan Tepat) merupakan tim yang berasal dari Pabrik Fabrikasi Baja Bogor yang dipimpin oleh Hadi Suyatin selaku Kepala Regu Painting Produksi, sebagai satu – satunya anak perusahaan WIKA yang memiliki pabrik baja dengan kapasitas 90.000 ton/tahun. WIKON mempresentasikan inovasi terbaiknya dalam meningkatkan efisiensi Perusahaan, dengan karya inovasi ini Perusahaan dapat melakukan efisiesi sebesar Rp 13.816.179,- per hari (90 batang siku). Hal ini merupakan inovasi yang sangat bermanfaat untuk Perusahaan dan meningkatkan nilai lebih kepada produk yang dihasilkan.
Selamat, kepada TIM WIKON atas keberhasilannya …